Berita Terkini

Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami menghadiri kegiatan Konsolidasi Demokrasi Menuju Stabilitas Politik dan Keamanan yang diselenggarakan oleh Lembaga Ketahanan Nasional

#TemanPemilih, 

Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami menghadiri kegiatan "Konsolidasi Demokrasi Menuju Stabilitas Politik dan Keamanan" yang diselenggarakan oleh Lembaga Ketahanan Nasional di Hotel Novotel  Bandar Lampung, Rabu (19/11/2025).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kapolda Lampung, Plt. Deputi Pengkajian Strategik Lemhanas RI, Ketua Bawaslu Provinsi Lampung, Kabinda Lampung, Dekan Fisip Universitas Lampung, dan tamu undangan lain.

Dalam kegiatan ini, Erwan Bustami menyampaikan pemilu di Provinsi Lampung berhasil terlaksana dengan baik, namun belum sepenuhnya bebas dari tantangan klasik demokrasi, politik uang, netralitas aparat dan lemahnya kaderisasi partai. Erwan Bustami dalam hal ini KPU Lampung mengajak seluruh pemangku kepentingan-partai politik, pengamat akademisi, media dan masyarakat  untuk menjadikan hasil evaluasi sebagai pijakan menuju demokrasi Lampung yang lebih berintegritas, inklusif dan berkelanjutan.

#KPULampung
#KPUMelayani

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 4 kali