KPU Provinsi Lampung Terima Audiensi dari Pengurus OSIS Ar Raihan Islamic Science-Tech School
Bandar Lampung, Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami didampingi oleh Anggota, Antoniyus Kabag Teknis dan Parmas, Kasubbag Parmas menerima Audiensi dari Pengurus OSIS Ar Raihan Islamic Science-Tech School di Ruang Kerja Ketua KPU Provinsi Lampung, Kamis (04/08). Kegiatan audiensi dalam rangka silaturahmi ini juga mengundang secara langsung ketua KPU Provinsi Lampung untuk menjadi narasumber dalam kegiatan Semminar dengan tema “Mengenal Pemilu dan Peran Pemilih Pemula dalam Pemilu tahun 2024”. Pada kesempatan tersebut Pengurus OSIS Ar Raihan Islamic Science-Tech School juga mengunjungi Rumah Pintar Pemilu KPU Provinsi Lampung.
#KPUMelayani #KPULampung #PemiluSerentak2024