Musyawarah Perencaaan Pembangunan (MUSRENBANG) Provinsi Lampung Tahun 2022
Bandar Lampung, KPU Provinsi Lampung (Kepala Bagian Perencanaan, Data dan Informasi, Amrozie yang mewakili Sekretaris KPU Provinsi Lampung) menghadiri Musyawarah Perencaaan Pembangunan (MUSRENBANG) Provinsi Lampung Tahun 2022 dalam rangka penyusunan RKPD Provinsi Lampung Tahun 2023 via daring, Senin (11/04). Dalam kegiatan dipaparkan terkait capaian pembangunan tahun 2021 dan perencanaan pembagunan Provinsi Lampung Tahun 2023, selain itu juga terdapat arahan dari Menteri Dalam Negeri RI dan Menteri PPN/Bappenas, penyampaian Pokok-pokok pikiran DPRD Provinsi Lampung serta pengumuman dan penyerahan penghargaan pembangunan daerah tahun 2022. Turut hadir dalam kegiatan Forkopimda Provinsi Lampung, Satker Pemda Lampung beserta Instansi Vertikal di Provinsi Lampung dan Bupati/Walikota beserta jajaran se-Provinsi Lampung.
#KPUMelayani
#KPULampung
#PemiluSerentak2024