Berita Terkini

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Sekretaris KPU Kabupaten/Kota, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, dan Pejabat Fungsional di Lingkungan Sekretariat Jenderal KPU RI Tahun 2022

Bandar Lampung, KPU Provinsi Lampung memfasilitasi kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Sekretaris KPU Kabupaten/Kota, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, dan Pejabat Fungsional di Lingkungan Sekretariat Jenderal KPU RI Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh KPU RI via daring, Jumat (08/07). Kegiatan pelantikan diikuti di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung dengan pejabat yang dilantik yaitu Jumadi Ahmad sebagai Sekretaris KPU Kota Metro yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Subbagian Umum dan Logistik di Sekretariat KPU Provinsi Lampung. Hadir dalam kegiatan Anggota KPU Provinsi Lampung, M Tio Aliansyah, Antoniyus, Sekretaris Mashur Sampurna Jaya beserta jajaran dan dari KPU Kota Metro Ketua, Anggota beserta Kasubbag. Setelah pelantikan kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan KPU Provinsi Lampung kepada KPU Kota Metro.

#KPUMelayani
#KPULampung
#PemiluSerentak2024

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 24 kali