#TemanPemilih, KPU Provinsi Lampung melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025 di Halaman Kantor KPU Provinsi Lampung, Selasa (28/10/2025). Bertindak sebagai inspektur upacara Plh. Ketua KPU Provinsi Lampung, Ervhan Jaya. Turut Hadir mengikuti Upacara Anggota KPU Provinsi Lampung, Ahmad Zamroni, Jajaran Kabag, Jajaran Kasubbag dan staf KPU Provinsi Lampung. Pada Kesempatan tersebut Ervhan Jaya dalam amanatnya yang membacakan Pidato Ketua KPU Republik Indonesia Pada Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025 mengajak peserta Upacara untuk mengukukuhkan persatuan dan kesatuan Indonesia, dengan menghentikan segala bentuk perdebatan yang mengarah pada perpecahan bangsa. Ia juga mengingatkan kepada Peserta Upacara untuk selalu menjaga profesionalitas, integritas dan profesionalitas dalam menjalankan tugas di masa Non Tahapan Pemilu/Pilkada, serta mempersiapkan diri dalam menyongsong Pemilu 2029 mendatang, dengan Semangat Tema Sumpah Pemuda pada Tahun 2025 ini “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”. Kegiatan Upacara berlangsung tertib dan khidmat. #KPUMelayani #KPULampung #InfoKPU