Berita Terkini

KPU Provinsi Lampung menyelenggarakan Rapat Koordinasi Kesekretariatan KPU se-Provinsi Lampung dalam rangka peningkatan pemahaman terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi sekretariat, dan supervisi Persiapan Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (PDTT) oleh BPK yang dilaksanakan di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung.

KPU Provinsi Lampung menyelenggarakan Rapat Koordinasi Kesekretariatan KPU se-Provinsi Lampung dalam rangka peningkatan pemahaman terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi sekretariat, dan supervisi Persiapan Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (PDTT) oleh BPK yang dilaksanakan di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung. Kegiatan ini dipimpin oleh Sekretaris KPU Provinsi Lampung, Arif Ma’ruf dan diikuti para Sekretaris KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung, serta jajaran pejabat struktural dan fungsional yang membidangi kesekretariatan. Rapat koordinasi ini bertujuan untuk meningkatkan keselarasan pelaksanaan tugas dan fungsi sekretariat di seluruh KPU Kabupaten/Kota.

Ketua KPU Provinsi Lampung Erwan Bustami menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur Lampung bersama Forkopimda, Instansi Vertikal, BUMN dan BUMD Provinsi Lampung yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung.

Ketua KPU Provinsi Lampung Erwan Bustami menghadiri Rapat Koordinasi Gubernur Lampung bersama Forkopimda, Instansi Vertikal, BUMN dan BUMD Provinsi Lampung yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung. Acara yang dibuka oleh Sekda Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan diawali dengan perkenalan seluruh tamu yang hadir dialnjutkan dengan sambutan oleh Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal. Dalam kesempatan itu Gubernur mengajak seluruh elemen strategis di Provinsi Lampung untuk memperkuat kolaborasi dalam membangun daerah. Hadir dalam kegiatan itu seluruh Forkompinda, Kepala badan, BUMN, BUMD dan instansi vertikal.  

KPU Provinsi Lampung mengikuti Rapat Kerja (Raker) dan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) bersama Menteri Dalam Negeri, KPU RI, Bawaslu RI, dan DKPP RI melalui media daring (Zoom Meeting).

KPU Provinsi Lampung mengikuti Rapat Kerja (Raker) dan Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) bersama Menteri Dalam Negeri, KPU RI, Bawaslu RI, dan DKPP RI melalui media daring (Zoom Meeting). Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda pengawasan dan koordinasi kelembagaan dalam rangka penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2025. Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai hal strategis terkait kesiapan teknis, regulasi, dukungan anggaran, serta sinergi antar-lembaga guna memastikan pelaksanaan Pilkada berjalan demokratis, transparan, dan berkualitas.

KPU Provinsi Lampung melaksanakan apel rutin mingguan dihalaman Kantor KPU Provinsi Lampung.

KPU Provinsi Lampung melaksanakan apel rutin mingguan dihalaman Kantor KPU Provinsi Lampung. Bertindak sebagai pembina apel, Kabag Teknis dan Hukum Yustian Umri Sangon, dalam amanatnya menyampaikan pentingnya penegakan kedisiplinan, khususnya dalam hal baris berbaris selama pelaksanaan apel. Kerapian dan keteraturan barisan dinilai sebagai cerminan sikap disiplin yang melekat pada pegawai, serta sebagai simbol kesiapan dalam menjalankan tugas kelembagaan. Kegiatan ini diikuti oleh Kabbag, Kasubbag, Pejabat Fungsional, Staff Pelaksana, Tenaga Kesekretariatan dan Pamdal.

Kepala Bagian Perencanaan, Data dan Informasi, Kepala Subbagian Perencanaan KPU Provinsi Lampung mengikuti Rapat Penguatan Kapasitas Pejabat Struktural dan Fungsional dalam Menyusun, Mengelola, dan Mengevaluasi Dokumen SAKIP Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh KPU RI secara daring.

Kepala Bagian Perencanaan, Data dan Informasi, Kepala Subbagian Perencanaan KPU Provinsi Lampung mengikuti Rapat Penguatan Kapasitas Pejabat Struktural dan Fungsional dalam Menyusun, Mengelola, dan Mengevaluasi Dokumen SAKIP Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh KPU RI secara daring. Agenda dibuka oleh, Inspektur Wilayah 1 Sekretariat Jenderal KPU RI, Bapak Bakhtiar, dan dilanjutkan pemaparan materi oleh narasumber dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi serta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan.

KPU Provinsi Lampung melaksanakan Rapat Pleno Rutin Mingguan bertempat di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung.

KPU Provinsi Lampung melaksanakan Rapat Pleno Rutin Mingguan bertempat di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung. Rapat Pleno dikuti Ketua KPU Provinsi Lampung Erwan Bustami, Anggota KPU Provinsi Lampung Ahmad Zamroni, Hermansyah, Febri indra Kurniawan, Ervhan Jaya, serta Sekretaris KPU Provinsi Lampung, Arif Ma’ruf, Kabag, Pejabat Fungsional, dan Kasubbag di Lingkungan KPU Provinsi Lampung. Dalam rapat pleno dibahas Antara lain, KPU Provinsi Lampung akan melaksanakan kajian teknis bersama pemangku kepentingan terkait evaluasi Pemilu dan Pilkada, yang akan diselenggarakan secara daring maupun luring. Kegiatan ini akan mengangkat tema khusus yang menarik dan diharapkan menjadi tolok ukur (benchmark) bagi KPU provinsi lainnya.