Kamis (22 Mei 2025)
Anggota KPU Provinsi Lampung, Hermansyah melakukan kegiatan Supervisi dan Monitoring Pengawasan Distribusi Logistik Pemungutan Suara Ulang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesawaran di Kecamatan Marga Punduh.
Dalam melakukan monitoring, Ketua divisi Hukum dan Pengawasan, Hermansyah didampingi langsung oleh Kasubbag Hukum, Eltra Fesadilop, dan staf hukum serta PPK dan PPS.
Proses distribusi logistik ini dilakukan secara serentak ke setiap TPS, namun didahulukan di daerah kepulauan. Saat ini di Pesawaran terdapat dua pulau yang diutamakan dalam pendistribusian logistik PSU yakni Pulau Pahawang dan Legundi. Hermansyah dan Tim melakukan peninjauan langsung ke titik distribusi di Pulau Pahawang, Kecamatan Marga Punduh. Dalam pelaksanaan tugasnya, Tim memastikan bahwa seluruh logistik seperti kotak suara, surat suara, formulir C1, serta perlengkapan lainnya didistribusikan sesuai dengan prosedur dan tepat waktu.
Dengan adanya monitoring ini, diharapkan distribusi logistik dapat berjalan optimal dan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang di Kecamatan Marga Punduh dapat berlangsung secara jujur, adil, dan transparan.